Ketika akan memulai suatu bisnis ataua sedangan mengembangkan bisnis yang belum terlalu lama berjalan. Membuat model bisnis mengenai kekuatan dan apa yang kita inginkan dari bisnis yang kita jalankan harus kita buat. Karena dengan kita bisa membuat model bisnis bagi usaha kita, maka usaha kita akan lebih terarah.
Bisnis yang besar seperti facebook pun punya model bisnis canvas, sehingga memudahkan para petinggi facebook untuk memetakan strategi untuk perkembangan bisnisnya. Untuk bisnis skala besar seperti facebook, model bisnis canvas tersebut dibuat oleh para pakar ekonomi di beberapa belahan dunia sehingga bisa diterapkan di semua Negara.
Model bisnis canvas ini mencakup beberapa komponen, komponen – komponen tersebut adalah:
1. Costumer atau target dari pemasaran produk kita
2. Value atau nilai yang usaha kita berikan kepada pelanggan
3. Channel atau pendistribusian nilai dari usaha kita kepada pelanggan
4. Customer Relationship atau Pelayanan pelanggan baik pra penjualan maupun pasca penjualan
5. Revenue Stream atau penentuan darimana saja usaha kita mendapat pemasukan
6. Key Resource atau Sumber daya yang menjadi kunci bagi usaha kita
7. Key Activity atau Aktivitas kunci dan rutin yang harus selalu dijalankan oleh usaha kita
8. Key Partnership atau penentuan mitra bisnis yang menjadi kunci bagi usaha kita
9. Cost Structure atau biaya dan beban opersional yang wajib dikeluarkan oleh usaha kita
Kesembilan komponen diatas harus bisa kita tentukan dan kita analisis agar bisa menjadi pedoman bagi usaha kita. Model bisnis canvas juga bisa mempermudah kita saat kita akan membuka usah baru yang berkaitan dengan usaha yang sudah berjalan. Kita harus turun ke lapangan agar mengetahui apa yang sebenarnya pasar butuhkan. Bukan dari asumsi – asumsi yang kita buat sendiri yang menurut kita tepat, padahal pada kenytaannya seringkali asumsi kita bertolak belakang dengan keinginan pasar.
So, tunggu apalagi? Segeralah membuat model bisnis canvas bagi usaha kita. Banyak manfaat yang kita dapatkan hanya dengan meluangkan waktu kita punya di sela – sela kesibukan usaha yang sedang kita jalankan. Semoga bermanfaat dan salam sukses!
Comments
Post a Comment