Keluar dari Zona Nyaman Anda


Entrepreneur berani
Keluar dari nyaman anda! Out Of The Box! Jangan seperti katak dalam tempurung! Bila anda ingin menjadi seorang pebisnis yang sukses, maka anda harus berani keluar dari zona nyaman anda. Mustahil seseorang akan sukses dalam bisnisnya jika tidak mau keluar dari zona nyamannya. Karena hal-hal di luar zona nyaman kitalah yang membuat bisnis kita bisa menghasilkan. Entrepreneur adalah seseorang yang mampu mengendalikan resiko, bukan menghindari resiko.


Salah satu cara agar kita bisa keluar dari zona nyaman kita adalah dengan cara memiliki impian yang jelas dan spesifik. Fokuskan semua yang ada pada diri anda pada impian-impian tersebut. Jika kita focus pada impian tersebut, maka proses yang mengharuskan kita keluar dari zona nyaman kita akan bisa terlampaui atau terlewati. Impian juga bisa mendorong kita atau memotivasi kita saat kita sedang down. Ketika kita ketakutan harus menghadapi proses tertentu yang membuat kita tidak nyaman maka ingatlah impian-impian kita dan segera bergeraklah. 

Cara lainnya untuk keluar dari zona nyaman kita adalah Just Do It! Jika kita ingin berani, maka hal pertama yang kita lakukan adalah dengan mengerjakan yang paling ditakuti oleh diri anda. Begitulan keberanian bekerja, tidak ada kebernaian jika tidak ada ketakutan. Semakn kita berlam-lama dalam berpikir semakin banyak kita manganalisis akan semakin takutlah diri kita untuk kelaur dari zona nyaman tersebut. Karena biasanya, analisis kita tersebut lebih banyak menguak kekurangan-kekurangan yang didapati pada diri sendiri., bukan kelebihan-kelabihannya. Dan hal tersebutlah yang membuat kita semakin ragu untuk melangkah. Belum lagi bayang-bayang yang terngiang di pikiran anda mengenai kegagalan. Anda takut gaga;l mengerjakan proses tersebut. Jadi solusinya ya Just Do it! 

Jika anda berhasil keluar dari zona nyaman anda sekali, lakukan lagi untuk kedua kalinya, lakukan lagi untukketiga kalinya, dan begitu seterusnya. Jika kita telah sering keluar dari zona nyaman kita, maka semakin ringanlah bagi kita untuk keluar dari zona nyaman kita. Banyak orang yang punya konsep bisnis yang bagus, tapi tidak pernah berhasil membangun bisnis karena dia tidak pernah melangkah untuk mengerjakan dan melakukan rencana-rencananya tersebut. Be Risk Be Success!

Baca juga artikel lainnya dengan kategori Pengembangan Diri

Comments